BOLABRI SUPER LEAGUEEL CLASICO INDONESIAINDONESIAPERSIBPERSIJA

Duel Klasik Persib vs Persija di BRI Super League 2025/2026 Dipimpin Pengadil Asal Korea Selatan

17
×

Duel Klasik Persib vs Persija di BRI Super League 2025/2026 Dipimpin Pengadil Asal Korea Selatan

Share this article

PSSI Percayakan Laga Klasik Persib vs Persija kepada Wasit Berpengalaman Asia

El Clasico Indonesia
El Clasico Indonesia

Handicap.co.id, Bandung – Atmosfer panas dipastikan menyelimuti pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 ketika Persib Bandung menjamu rival abadinya, Persija Jakarta. Pertandingan sarat gengsi ini akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, pada Minggu (11/1/2025) sore WIB.

Laga bertajuk El Clasico Indonesia tersebut dikabarkan akan dipimpin oleh wasit internasional asal Korea Selatan, Ko Hyung-jin. Sosok berusia 43 tahun ini dikenal sebagai salah satu pengadil lapangan berpengalaman di kawasan Asia dan telah mengantongi jam terbang tinggi di berbagai kompetisi elite.

Ko Hyung-jin bukan nama baru bagi sepak bola nasional. Ia termasuk dalam daftar wasit asing yang bertugas di BRI Super League 2025/2026 dan sudah memimpin sejumlah pertandingan Liga Indonesia sejak musim lalu. Tercatat, ia pernah memimpin empat laga pada musim sebelumnya.

Sorotan dan Polemik

Pada musim ini, Ko Hyung-jin baru sekali bertugas, yakni saat PSIM Yogyakarta mengalahkan Semen Padang dengan skor tipis 1-0 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (4/1/2026). Pertandingan tersebut sempat memicu kontroversi.

Pelatih Semen Padang, Dejan Antonic, melayangkan protes keras terhadap beberapa keputusan sang wasit yang dianggap merugikan timnya dan lebih menguntungkan kubu tuan rumah. Selain itu, laga tersebut juga diwarnai insiden teknis berupa tidak aktifnya sistem VAR selama beberapa menit.

Rekam Jejak Internasional

Penugasan Ko Hyung-jin pada laga Persib kontra Persija jelas menjadi tantangan tersendiri. Tekanan tinggi dari kedua tim dan suporter akan menguji ketegasan serta konsistensi kepemimpinannya di lapangan.

Sepanjang kariernya, Ko Hyung-jin telah dipercaya memimpin berbagai kompetisi bergengsi, mulai dari liga domestik di Korea Selatan, China, Thailand, hingga Vietnam. Ia juga kerap bertugas di ajang internasional seperti AFC Champions League Elite, ACL Two, Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia, Piala Asia, Piala Asia U-23, ASEAN Club Championship, hingga Piala Dunia U-17.

Baca Juga  BRI Super League: Bojan Hodak Ungkap Ketidakpuasan terhadap Kepemimpinan Wasit di Laga Persib vs Persik

Pengalaman panjang tersebut diharapkan mampu menghadirkan kepemimpinan wasit yang adil dan profesional pada duel klasik Persib melawan Persija yang selalu menyedot perhatian publik sepak bola nasional.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *